Bagi anda yang baru bergabung mungkin bertanya-tanya apa itu VCC? Disini Ardi akan menjelaskan se detail-detailnya.
VCC adalah kependekan dari Virtual Credit Card atau Kartu Kredit Virtual, VCC (Virtual Credit card) adalah nomor kartu kredit yang sengaja dibuat di bank online untuk keperluan transaksi online. Tidak ada bentuk fisik dari VCC. VCC memiliki data yang sama dengan CC, yaitu: jenis kartu, 16 digit nomor kartu, expiry date dan 3 digit kode keamanan.
Tujuan utama VCC adalah melindungi kartu kredit utama sehingga ketika melakukan transaksi secara online, pemilik kartu kredit tidak memberikan informasi kartu kredit yang sebenarnya. Hal ini dilakukan untuk melindungi kartu kredit dari hal-hal yang tidak diinginkan atau penyalahgunaan kartu kredit.
VCC merupakan solusi bagi seseorang yang ingin berbelanja online atau
memverifikasi akun online mereka namun tidak memiliki kartu kredit.
Seperti yang tercantum dalam kartu kredit yang sesungguhnya yaitu Nomor
Kartu Kredit, Nama, dan Tanggal kadaluarsa, maka dalam VCC juga terdapat
data tersebut. VCC yang diperjualbelikan di pasaran hanya berupa
data-datanya saja.
Baca Selengkapnya - Apa itu VCC? apa hubungannya dengan Paypal?